
Sejak kemunculannya di tahun 2016 di Malang dan kemudian ekspansi ke kota-kota lain di Pulau Jawa, Mie gacoan telah mencuri perhatian para penikmat kuliner khususnya para pecinta mie. Nama mie gacoan sendiri berasa dari bahasa Jawa yaitu “gaco” yang artinya adalah jagoan atau andalan. Hingga kini, outletnya bukan hanya ada di Jawa saja tapi juga di Sumatera, dan Bali. Dan hebatnya Mie Gacoan dibawah PT Pesta Pora Abadi telah mempekerjakan sekitar 3000 orang loh.
Mie Viral
Jujur saja saya mengenal Mie ini dari sosial media. Saat itu saya melihat postingan yang menggambarkan antrian pelanggan yang mengular demi memesan menu-menu yang disajikan. Hal ini terjadi bukan hanya di satu outlet saja tapi di outlet-outlet yang lainnya. Selalu saja terjadi antrian yang panjang.
Sebagai pecinta mie, tentu saja saya jadi penasaran. Dan pengalaman pertama saya mencoba Mie Gacoan ini dengan melakukan order melalui ojek online di outlet Bandung. Dan sesuai dengan perkiraan, driver ojol pun meminta kita untuk sabar menunggu karena kondisi di outlet terjadi antrian panjang. Kejadian itu sekitar tahun 2020, kala itu masih pandemi. Orang-orang lebih banyak memesan makanan secara online. Jadi yang antri di sana mayoritas adalah Ojol.
Mie gacoan merupakan hidangan mie goreng pedas yang tingkat kepedasannya memiliki level yang berbeda-beda. Mulai dari level 0 yang tidak pedas sama sekali, level 1, 2, 3 sampai yang paling tinggi adalah level 8. Kebayang kan pedasnya kaya apa. Tapi meski pedasnya menyeramkan masih ada loh yang pesan. Salah satunya adalah adik ipar saya. Haduh kalau melihat dia makan, auto saya langsung merasa mules sendiri.

Kini Mie Gacoan pun banyak membuka outlet baru. Dan disetiap outletnya selalu saja terjadi antrian. Apakah itu pagi, siang atau malam. Daya tarik mie goreng pedasnya memang membuat Mie ini menjadi viralnya ngga habis-habis. Oh iya, faktor lain kenapa mie gacoan disukai adalah harganya terjangkau, makanannya enak dan menunya bervariasi serta unik.
Menu Favorit di Mie Gacoan
Sebenarnya Mie gacoan bukanlah satu-satunya menu utama di restoran ini loh. Ternyata masih ada hidangan mie yang lainnya, yaitu:
- Mie Suit. Diracik dengan bumbu rahasia, ditambah dengan ayam cincang dan pangsit .
- Mie Hompimpa. Mie yang memiliki cita rasa pedas asin, ditambah dengan krupuk pangsit dan ayam cincang. Level kepedasannya pun cukup ,b
- Mie Gacoan. Memiliki rasa yang manis dan pedas. Level kepedasannya juga bisa request loh. Ditambah dengan toping ayam cincang dan krupuk pangsit.

Harga satu porsi mie dengan toping diatas itu sekitar 10 ribuan. Murah kan? Gimana ngga viral coba. Makanannya murah meriah dan enak.
Makanan lain yang ditawarkan di restoran ini adalah dimsum. Dimsum yang berbeda dengan dimsum dimana pun. Disini dimsumnya di olah dengan cara di goreng.
Restoran ini punya 3 pilihan dimsum yang ditawarkan kepada pelanggan yaitu udang keju, rambutan udang dan lumpia udang. Favorit saya adalah udang keju. Rasanya benar-benar unik dan enak.
Tidak lengkap rasanya jika makan tanpa minum. Mie Gacoan selalu punya cara yang asik untuk memberikan hidangan yang disukai oleh pelanggan. Ada 4 tipe minuman yang ditawarkan, yaitu: es gobak sodor, es teklek, es petak umpet dan es sluku batok.

Terus terang saya baru mencoba dua macam minuman yaitu es gobak sodor dan es petak umpet. Secara rasa es gobak sodor memiliki rasa yang manis, sementara es petak umpet memiliki rasa tropikal yang menyegarkan. Dan yang menjadi favorit saya adalah Es petak umpet. Rasanya segar banget ya.
Sekarang Mie Gacoan menawarkan menu-menu paket yang memudahkan kita ketika hendak order. Paketnya macem-macem sih terdiri dari mie, dimsum dan minuman. Meski paket tapi harganya ternyata masih terjangkau juga ya.
Interior Restoran
Sekarang di Mie Gacoan sudah bisa dine in loh. Saya baru mencoba makan dine in di outlet depok dan cibubur aja nih. Interior nya di desain semi industrialis dengan area indoor dan outdoor.
Konsep mural di beberapa dindingnya menggambarkan bahwa tempat ini adalah tempat nongkrong anak muda. Tempatnya yang cukup luas, membuat resto ini tidak pengap meski banyak pengunjung.

Oh iya, syarat utama bisa duduk di meja adalah dengan melakukan pemesan di depan terlebih dahulu ya. Karena konsep resto ini adalah pesan dan bayar langsung.
Begitulah kira-kira cerita saya tentang Mie Gacoan. Kapan-kapan kita makan bareng disana ya. tapi jangan di jam sibuk supaya ga ngantri. Kira-kira nanti mau pesan mie yang level berapa?
