Sedjuk Bakmi merupakan hidden gem Cikeas yang worth banget untuk dikunjungi bersama teman dan keluarga.
Kunjungan saya pertama ke salah satu restoran instagramable di Cikeas adalah bersama dengan teman-teman baru. Sejak Shanum sekolah, Alhamdulillah saya punya teman-teman yang punya chemistry satu sama lain.
Awalnya sih sekedar ngobrol dan sarapan. Dari yang murah sampai akhirnya niat kulineran mengunjungi resto atau cafe yang fancy yang buka sejak pagi. Dari sini ku menyadari bahwa fenomena macan ternak kongkow di cafe itu adalah sebuah kenyataan hehehehe.
Karena nyaman akhirnya kita sepakat untuk menyempatkan menjelajah kuliner bareng-bareng, sekedar melepas penat sebentar sambil menunggu anak-anak pulang sekolah. Ternyata itu cukup memberi warna di hari-hari kami. Tidak setiap hari sih, tapi dalam seminggu diusahakan untuk bertemu.
Kita kembali ke topik utama ya, karena first impression kami akan Sedjuk Bakmi meninggalkan kesan yang menyenangkan, maka seperti bisa ditebak akan selalu ada kedatangan kedua tiga dan empat.
4 Alasan Kenapa Datang Lagi Ke Sedjuk Bakmi Cikeas
Sebenarnya ada beberapa alasan kenapa saya menjadikan restoran ini ke dalam list favorit saya. Ini dia alasan saya, diantaranya:
- Lokasi
Restoran yang menjadi hidden gem di Cikeas ini beralamat di Gg. Lb. Bandung No.1, Leuwinanggung, Kec. Tapos, Kota Depok, Jawa Barat 16456. Tinggal mengikuti jalan akses tol cimanggis, patokannya cucian mobil yang besar pas di belakangnya. Ditambah lagi lokasinya dekat sekali dengan rumah saya, bebas macet jadinya.
- Interior Restoran dan vibes
Konsep restoran kekinian yang memiliki vibes rumahan, asri tapi juga ada industrial nya. Ada kolam renang yang menambah aura resto jadi tambah sejuk. Tapi jangan nyebur dulu ya, karena kolam nya hanya sebatas interior aja loh.
- Menu Otentik
Dari namanya mungkin sudah terbaca bahwa menu andalan dari restoran ini adalah bakmi, tapi sejujurnya rasanya beda banget dengan bakmi-bakmi yang pernah saya coba. Karena Sedjuk Bakmi menggunakan topping ayam oven yang memberikan harum dan rasa yang berbeda dari bakmi lainnya. Selain itu ada banyak lagi menu enak lainnya.
- Porsi
Harga sih masih relatif menurut saya, tidak terlalu mahal dan juga tidak murah. Tapi kalau dilihat dari porsi makannya, saya bilang cukup worth. Dijamin kenyang karena porsinya cukup banyak menurut saya.
Menu Favorit
Saya dan enam orang teman saya lainnya punya menu favorit masing-masing. Bahkan mama saya juga suka saya ajak kesana dan punya menu favoritnya sendiri. Menu favorit mereka akhirnya menjadi menu favorit saya juga loh. Soalnya kita suka saling coba menu masing-masing. Itulah enaknya datang rame-rame, setuju ga?
Saya coba berikan rekomendasi yang menjadi favorit saya ya, diantaranya adalah:
- Bakmi Ayam Oven Original (***)
Bakmi dengan ayam boneless paha dengan topping sayuran.
- Bakmi Ayam Oven Pangsit Rebus (**)
Masih sama dengan bakmi ayam oven original hanya ada tambahan pangsit.
- Bakmi Iga Membara
Bakmi dengan Iga bakar barbeque, ditambah jamur dan sambal geprek.
- Spaghetti Aglio Oglio Tuna Sambal Matah
Spaghetti aglio olio dengan tuna dan sambal matah yang langsung diaduk rata.
- Pangsit Rebus
Pangsit rebus dengan kuah. Daging ayam di pangsitnya sungguh padat.
- Nasi Goreng Kecombrang (***)
Nasi goreng dengan olahan sambal kecombrang ditambah dengan telor ceplok. Bagi yang tidak suka pedas, harus hati-hati karena nasi goreng ini cukup berbumbu.
- Cincau A-soy (***)
Cincau hitam yang diberi susu kedelai dan gula aren. Rasanya bikin cincau naik kelas.
- Lapis Hijau Kopyor (**)
Kue lapis dengan aroma daun suji diberi topping ice cream kopyor, rasanya unik dan asik.
Daftar diatas adalah menu-menu favorit yang biasa saya pesan jika datang bersama teman dan keluarga. Yang saya beri bintang 3 adalah menu yang paling saya suka diantara menu enak lainnya. Kalau mau tau menu-menu lainnya bisa cek di menu digital ini ya.
Jujur saja belum semua saya coba, karena menunya banyak banget. Sejauh ini setiap kali pesan sih ngga pernah nyesel ya. Untuk kopi rasanya ya sama seperti kopi-kopi ditempat lain pada umumnya. Tapi Kopi pasak buminya sih sesuai dengan ekspektasi saya.
Layout Ruangan
Layout dan interior di Sedjuk Bakmi Cikeas ini cukup unik. Ada ruangan terbuka yaitu diruangan kaca dekat kolam renang dan di pinggi kolam. Ada juga ruangan tertutup alias indoor atau ber-AC yang dibagi menjadi 3 ruangan.
Masing-masing punya layout tempat duduk yang berbeda dan vibe yang beda juga. Di Bagian depan ada kasir dan coffee shop, jadi area sini rasanya lebih cocok buat yang hanya pesan kopi saja, itu pendapat pribadi saya sih.
Area parkir juga luas, bukan cuma di area samping tapi di bagian depan juga ada area parkir yang aman dan tenang. Jadi mau janjian sama teman dengan 3 sampai 4 mobil juga aman deh.
Untuk pemesanan lewat ojek online juga bisa. Ojek online punya ruang tunggu yang berbeda dengan costumer umum. Jadi rapih pokoknya ya.
Jadi kesimpulannya saya sih belum bosen ya diajak makan disini. Baik ke resto langsung atau pesan lewat ojek online. Alhamdulillah sudah coba datang kesana pagi, siang dan malam vibe nya sama-sama enak dan nyaman sih. Cocok deh kalo mau kumpul keluarga disana dengan memesan satu ruangan indoor. Buat arisan apalagi bisa sambil foto-foto loh sama geng arisan.
By the way, cabang dari restoran ini ternyata sudah cukup banyak loh, yaitu ada di Bintaro,
Next aku ceritain tempat makan lainnya di seputaran cibubur ya. dan tentu saja yang bukanya dari jam 8, syarat khusus didatangi macan ternak (mama cantik anter anak) hahaha.
Saya juga penggemar makanan berjenis mi, nih, Mba. Semoga suatu waktu buka cabang juga nih di kota saya. Atau kalau ada rezeki, saya deh yang ke sana, hehehe.