11 September 2014 yang lalu saya berkesempatan menghadiri acara Press Conference dari L’oreal Paris yang mengangkat tema tentang perempuan. Acara yang diselenggarakan di The Conservatory,Lantai 7 itu dihadiri oleh teman-teman media termasuk juga para blogger. Dan saya sore itu mewakili Kumpulan Emak2 Blogger (KEB) datang untuk ikut meliput dan menyebarluaskan kampanye ini melalui social media. Dan ini adalah pengalaman pertama saya menghadiri Press Conference seperti ini. Bisa dibilang tiba-tiba mendadak jadi wartawan. And I’m so happy, to be a part of this eventNama program dari L’oreal Paris kali ini adalah WOMEN OF WORTH. Acara sore itu dipandu oleh Ivy Batuta yang tampil cantik dengan dress yang didominasi warna hitam sungguh elegan.

MC: Ivy Batuta

WOMEN OF WORTH adalah program khusus yang diadakan oleh L’oreal Paris khusus untuk Perempuan. Tujuannya adalah memberikan motivasi dan penghargaan kepada Perempuan-Perempuan di Indonesia bahwa mereka itu sangat berharga. Pokoknya apapun statusnya bisa saja seorang istri, ibu, anak, kakak, adik, dll boleh menjadi nominasi disini. Karena L’oreal Paris melalui program ini sangat yakin bahwa semua perempuan pasti telah berusaha dengan sepenuh hati memberikan waktu dan hidupnya untuk kepentingan orang lain, dan keluarga mereka. Bahkan mungkin bisa saja mengesampingkan kepentingan mereka sendiri. Program ini L’oreal Paris mengajak kita semua (masyarakat) untuk memberikan rekomendasi siapa saja Perempuan yang telah menginspirasi dalam hidup kita. 

Kandidatnya, bisa saja Ibu, teman atau tokoh yang sudah kita kenal. Caranya bagaimana sih, kalau kita mau memberikan rekomendasi orang yang insipratif menurut kita?.  Kamu bisa baca penjelasan saya berikut ini: 

  1. Rekomendasi disampaikan melalui online dengan membuka web WOMEN OF WORTH, mulai dari 1 September – 31 Oktober 2014.
  2. Sosok yang direkomendasikan adalah seorang perempuan berusia 21 – 60 Tahun saat pendaftaran.
  3. Dari semua kandidat WOMEN OF WORTH yang masuk ke panitia akan dipilih 20 orang Finalis yang telah diverifikasi oleh dewan juri.
  4. Juri akan menilai berdasarkan kelengkapan data yang diberikan dan alas an mengapa kandidat tersebut dinominasikan. 
  5. Setelah terpilih 20 Finalis, peserta akan diseleksi kembali menjadi 3 besar yang ditentukan oleh 3 faktor, yaitu: Kontribusi yang dilakukan (40%), Data validasi (20%), Voting yang dilakukan oleh masyarakat (40%)
  6. Voting secara resmi hanya bisa dilakukan di situs resmi WOMEN OF WORTH dimana setiap pengunjung dibatasi dengan hanya bisa memberikan vote sebanyak 10 kali dalam sehari.
  7. Pemenang program ini akan diumumkan pada acara khusus yang akan diselenggarakan pada 21 November 2014.
Nah kalau kamu punya sosok yang ingin direkomendasikan, masih ada waktu sampai dengan 31 Oktober 2014 nanti. Ingat ya…sosoknya bisa siapa saja, yang menurut kita memberikan inspirasi kita sampai dengan kita saat ini. Jadi kalau menurut kamu Ibu mu adalah sosok yang inspiratif langsung daftarkan dan jangan lupa kasih alasan kenapa kita merekemondasikan beliau. Atau mungkin sosok Mbok Jamu yang kamu kenal juga tidak apa-apa jika ingin direkomendasikan, mungkin saja dia adalah sosok yang peduli terhadap lingkungan, tegar dalam menjalani hidup, dan ketulusannya membantu orang lain cukup menginspiratif, juga tidak apa-apa loh kalau mau direkomendasikan.
Pada sore itu saya juga berkesempatan bertemu langsung dengan sosok Dewan Juri yang semuanya juga inspiratif. Mereka adalah:
1. Ibu Dewi Motik                  : Ketua Umum Kowani
2. Melanie Masriel                 : Head of Communication L’oreal Paris Indonesia)
3. Hanifa Ambadar                : Co-Founder Female Daily
4. Dr. Femmy M. Dwivany: Pemenang L’oreal UNESCO For Women In Science International (2007)
5. Maudy Koesnadi                : Brand Ambasador L’oreal Paris Indonesia
6.Dian Sastrowardoyo           : Brand Ambasador L’oreal Paris Indonesia
Dewan Juri & Tim L’oreal Paris
Sayangnya Dian Sastro pada sore itu berhalangan untuk hadir. Hanya Maudy saja yang datang sore itu, dan begitu mendengar beliau bicara didepan wow…..ternyata kepandaiannya berbicara selama ini bukan settingan. Beliau memang sungguh-sungguh pintar.
Kemudian sore itu juga ditayangkan video Dian Sastro dan Maudy Koesnadi mengenai siapa tokoh insipratif mereka. Dan itu sungguh mengharukan. Apalagi di video nya Mba Dian Sastro yang membuat saya terbayang sampai dengan sekarang adalah kalimat Ibunda nya yang bilang kepada dia “NOTHING IS IMPOSIBLE”, entah kenapa kalimat itu memberikan saya juga kekuatan. Membuat saya percaya diri dan memotivasi saya bahwa apa-apa yang saya impikan pasti bisa tercapai asal berusaha. Karena NOTHING IS IMPOSIBLE.
Menghadiri acara itu pun bukan hanya saya bertugas untuk menyebarkan program ini, tetapi saya juga merasa di suntik motivasi dan meningkatkan kembali kepercayaan diri saya. Saya pun menjadi merasa berharga sebagai perempuan, merasa bisa melakukan banyak hal untuk orang lain dan merasa saya bisa mencapai mimpi-mimpi saya semua. Dan saya juga ingin bisa menginspirasi orang lain, paling tidak untuk anak saya kelak.
Jadi jangan lupa untuk mampir ke websitenya WOMEN OF WORTH dan daftarkan sosok inspiratif kamu ya.


signature-desy