Suasana Asik Di Menak Sunda Cikeas

Ingin menikmati masakan sunda, Menak Sunda Cikeas bisa jadi pilihan. Menak Sunda Cikeas merupakan restoran sunda yang memiliki desain tradisional modern. 

Tradisional karena bangunan dan furniture yang digunakan kebanyakan adalah kayu dan furniture tempo dulu. Lebih banyak menonjolkan warna-warna natural seperti batu bata yang diekspos, dan banyak tanaman sehingga membuat restoran ini menjadi asri. 

Interior Khas Sunda Modern

Modern karena ada beberapa bangku yang menampilkan minimalis dan industrial supaya tetap terlihat eye catching dengan jaman sekarang. Jadi tidak terlihat tua dan membosankan loh. 

Beberapa penempatan interior yang tradisional pun terkesan cukup asyik sehingga bisa dijadikan spot berfoto pelanggan yang datang. Bisa saya simpulkan resto ini tidak hanya cocok untuk keluarga tapi juga anak muda yang suka sekali berfoto. 

Lokasi resto ini berada di Jalan Akses Jl. Raya Kartika jaya VI, Jl. Akses Tol Cimanggis Jl. Kadupugur No.03/02, Cikeas Udik, Bogor Regency, Jawa Barat. Atau kalau mau simplenya tinggal cari di google map aja ya. Resto ini ada dipinggir jalan utama kok, gampang aja.

Review Menak Sunda Cikeas

Penyajian makanan di Menak Sunda ini dilakukan secara prasmanan. Kita memilih menu yang sudah siap dihidangkan kemudian menu tersebut dimatangkan dulu sebelum kemudian disajikan ke meja kita. Tapi selain menu prasmanan yang sudah tersedia kita juga bisa memesan menu lain seperti sop iga, karedok, gurame cobek, dll.

Menu Menak Sunda Cikeas

Menu prasmanan yang disajikan adalah cumi balado, pepes tahu, pepes ikan, ayam goreng atau bakar, tahu dan tempe goreng, lalapan dan sambal. Menarik ta resto sunda ini menyediakan infuse water yang ada di meja prasmanannya. 

Perlu menjadi perhatian resto ini tidak ber-AC ya, tapi meski demikian karena suasananya adem jadi tidak terasa terlalu panas. Jika datang dengan kelompok kecil sekitar 3-4 orang, bisa duduk di dalam dengan meja bundar. Tapi kalau agak banyak, bisa memilih duduk di bagian samping atau lesehan di saung yang ada di belakang. 

Dapur Jadoel

Menuju ke saung ini cukup tersembunyi, harus masuk ke dalam sampai mentok baru deh belok kiri. Melewati barisan bunga bougenville jadi seperti masuk ke taman tersembunyi. Kalau mau lebih private duduk di saung belakang ini cukup menarik sih. 

Area Belakang Menak Sunda Cikeas

Menurut Pak Bos sambalnya sih kurang sunda banget. Tapi itu kan selera ya. Bagi saya sambal itu soal pedas dan tidak pedas atau sedap atau biasa saja hehehe. Jadi kurang paham jenis2 sambal nih. Tapi untuk menu lainnya ok kok. Sop Iga nya sesuai dengan ekspektasi saya, daging empuk, wangi rempah-rempah dan yang penting gurihnya pas.

Kebetulan saya datang kesana saat makan siang, dan sepi yah. Tapi beberapa kali saya lewat di jam makan malam, parkirannya selalu full yah. Mungkin supaya vibe resto nya lebih terasa saya akan coba mampir lagi di jam makan siang. 

Seperti Suasana Rumah

Baca Juga: Resto Jawa: Omah Saerah Cimanggis

Ada yang mau nemenin saya makan malam di Menak Sunda kah? 

signature-desy