
Aplikasi Kmart menciptakan program yang memberi kesempatan kepada emak-emak diseluruh Indonesia untuk berbisnis online.
Sepertinya kita sudah cukup familiar dengan istilah:
“The Power of Emak-Emak”
Jika diartikan secara positif istilah tersebut sebenarnya menggambarkan bahwa betapa Emak-Emak itu selalu dituntut untuk multitasking di segala kondisi. Selain menjalankan perannya sebagai ibu, emak juga harus menjalankan sebagai istri bahkan ada yang juga memiliki peran sebagai pengusaha, ibu bekerja bahkan sebagai ibu rumah tangga saja tetap harus bisa multitasking. Emak sangat bisa melakukan kegiatan dalam satu waktu sambil melakukan 2 sampai 3 kegiatan sekaligus.

Peran Emak juga merupakan sosok vital loh. Perannya yang kompleks menjadi penentu bagaimana seluruh anggota keluarga bertumbuh maju dan berkembang. Dibalik Emak yang bahagia, akan berpengaruh membuat anggota keluarga yang lain menjadi bahagia juga. Sosoknya merupakan sosok penentu dalam keluarga, baik pengambilan keputusan dalam keuangan dan kesehatan keluarga.
Emak juga lekat perannya dalam mengatur keuangan rumah tangga itulah sebabnya sebagai seorang perempuan harus paham tentang bagaimana mengatur keuangan. Jika Emak sudah paham tentang bagaimana mengatur keuangan, maka secara otmatis Emak juga mulai peduli kalau mandiri secara finansial itu juga penting.

Ada beberapa alasan kenapa Emak harus mandiri secara finansial, diantaranya:
- Menumbuhkan rasa percaya diri
- Sebagai motivasi untuk terus belajar dan mengembangkan diri
- Bisa memiliki tabungan sendiri
- Menjadi pemasukan tambahan untuk keuangan keluarga
Menjadi Emak-Emak Suka Bisnis (Maksadis) Melalui Program Makpreneur
Data BPS tahun 2020 mengatakan bahwa ada 32 juta emak-emak millennials dengan rentang usia 25-29 tahun yang siap mengadopsi Ekonomi Kreatif Digital. Itulah yang kemudian menjadi latar belakang dibentuknya Program Makpreneur dari Akademi InspiRadzi yang berkolaborasi dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang diberi nama Maksadis alias Emak-Emak Sadar Bisnis.

Maksadis ini baru saja diluncurkan pada Jumat, 10 Desember 2021 yang lalu di Ballroom K-Link Tower, Jakarta. Turut hadir dalam acara peluncuran tersebut Bapak Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Shireen Sungkar, seorang artis yang juga ibu dan makpreneur. Selain itu acara peluncuran ini pun dihadiri oleh para Emak yang sudah menjadi bagian dari Maksadis baik secara online maupun offline.


Maksadis alias Emak-Emak Sadar Bisnis ini merupakan program makpreneur bersama aplikasi Kmart. Tujuannya sudah tentu ingin memberikan kesempatan kepada Emak-Emak di seluruh Indonesia untuk mulai berbisnis online dengan tetap berada dirumah.
Maksadis bisa menjadi solusi bagi Emak untuk mewujudkan cita-cita agar bisa mandiri secara finansial. Produktif dan berpenghasilan tanpa harus keluar rumah terlalu sering, bisa dikerjakan sambil melakukan pekerjaan domestik, mengasuh anak dan sambil menemani suami dirumah. Semua bisa dicapai asalkan fokus dan konsisten.
Dalam program ini para Emak yang bergabung akan didukung penuh oleh puluhan mentor yang berpengalaman dan tentu saja aplikasi Kmart sebagai sarana belajar, belanja sehat dan bisnis online hebat. Selain itu Program Makpreneur ini juga akan memberikan materi-materi yang disesuaikan dengan karakteristik Emak sehingga materi yang diberikan bisa mudah diaplikasikan. Materi yang akan diberikan seperti:
- Personal Branding
- Strategi marketing melalui whatsapp dan sosial media
- Membuat konten
Merasa ngga bisa jualan? Tenang aja Mak, dengan bergabung ke Komunitas Makpreneur Emak akan dilatih bagaimana menjadi marketer yang baik dan sukses. Diberikan pelatihan, modul-modul yang sudah teruji asalkan mau berusaha insyallah impian berpenghasilan dari rumah bisa terwujud. Asalkan tetap fokus dan konsisten.
Dalam acara peluncuran kemarin sekaligus dilakukan penyerahan donasi dari Aplikasi Kmart ke PMI Indonesia berupa sebuah mobil operasional. Semoga donasi tersebut bisa bermanfaat untuk masyarakat ya, aamiin.

Belanja Aplikasi Kmart
Di era yang serba digital ini, produk-produk K-Link seringkali bisa didapat dengan mudah di e-commerce yang kadang tidak resmi dan tidak terjamin keasliannya. Oleh sebab itu Bapak Radzi Saleh sebagai founder K-Link pun merasa harus bertindak. Sehingga kemudian pada pertengahan 2020 dibuatlah aplikasi belanja online yang disebut dengan Kmart.

Aplikasi Kmart ini merupakan aplikasi belanja online yang menyediakan produk-produk K-Link dari tempat yang resmi dan terpercaya. Aplikasi ini dibuat dengan maksud sebagai solusi dari keresahan masyarakat, mitra dan konsumen agar bisa tidak tertipu dan mendapatkan produk K-Link asli dari tempat yang benar.
Aplikasi Kmart bisa diakses oleh member maupun non member K-Link. Bagi yang sudah menjadi member, Kmart bisa mempermudah mereka untuk memasarkan produk secara online bahkan mengontrol perkembangan bisnisnya secara real-time. Selain itu dengan mengunduh aplikasi ini, mitra K-Link pun bisa mendapatkan layanan konsultasi dokter, sharing kesehatan dan forum untuk berdiskusi tentang kesehatan dan gaya hidup sehat.

Pokoknya belanja di Kmart memudahkan sekali. Jadi, sudah siap untuk berbisnis online bersama K-Link? Untuk mempelajari secara detail, unduh dulu deh aplikasi Kmart, sudah ada di IOS dan Playstore ya atau bisa juga ke websitenya Kmart. Salam produktif.

Aplikasinya bagus ya, jadi memudahkan pengguna yang membutuhkan
Iya bisa jadi pilihan untuk mulai bisnis nih Mba.
benar banget nih ya, sekarang emak-emak itu tidak hanya sekedar jadi Istri juga Ibu, tapi sudah semakin banyak emak-emak yang jadi Makpreneur ya, sukses dengan bisnis tanpa mengesampingkan keluarga juga dong ya, salut deh!
apalagi dengan adanya aplikasi seperti KMart ini pastinya lebih memudahkan bagi Makpreneur lagi ya dalam menjalankan bisnis K-Linknya 🙂
Bisa jadi alternatif buat emak-emak nih. Supaya bisa berpenghasilan dari rumah.
Cocok nih buat Emak-emak yang di rumah aja, tapi tetap bisa menghasilkan Cuan. Sekarang kan zamannya serba online
Iya zaman online bisa jadi menguntungkan buat emak, makanya emak mesti melek teknologi juga
Aplikasi sekarang making keren-keren aja deh. Bener-bener mendukung emak-emak yang di rumah aja buat dapet penghasilan tambahan
Namanya unik yaa.. EMAKSADIS dan ternyata beneran bisa mendukung perkembangan kemampuan emak-emak dalam hal berbisnis.
Belanja lebih mudah, emak juga bisa memiliki penghasilan sendiri.
Pas banget aku lagi pengen belajar jadi entrepreneur niii, soalnya sejak jadi Ibu jadi banyak ide bisnis yang muncul (tuntutan kebutuhan finansial wkwk), kayanya perlu cobain buat join KMart 🙂
Aku baru tahu lho ada aplikasi Kmart ini mba. Bantu emak emak cari cuan dan Memang benar ya jadi emak emak itu perlu banget melek digital dan teknologi