Kali ini mau review tentang hotel kedua yang kita tinggali waktu ke Jogja kemarin, yaitu Fortuna Grande Malioboro Masih lanjut cerita tentang perjalanan road trip pertama kali bareng keluarga. Di cerita bagian kedua dimana kita menghabiskan waktu paling banyak di Jogjakarta, selama 3 hari. Kebetulan kami harus pindah hotel karena hotel pertama yang kami booking sudah full sehingga kami tidak bisa extend.
Awalnya kami berencana untuk drop barang-barang dulu ke Fortune Grande Malioboro sebelum ke Lava Tour Merapi. tapi karena mepet waktunya sementara kami janjian jam 2 di sana dengan pihak tour jadi kami bablas aja dulu sambil mencari makan siang. Lokasi hotel ini tidak kalah strategisnya dengan hotel kami sebelumnya. Masih di seputaran Malioboro. Dan ternyata lokasinya berada di area Degan, tempat saya sarapan waktu itu.
Hotel Fortuna Grande Malioboro ini berlokasi di Jl. Dagen, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55271. Strategis banget kan?
First Impression di Fortuna Grande Malioboro
Jika dilihat dari luar hotel ini memiliki area drop off yang tidak terlalu besar. hanya cukup untuk satu mobil yang bisa drop off disana. Untuk parkiran saya kurang paham harus parkir dimana, tapi yang pasti bukan di gedung hotel tapi tenang saja masih aman kok.
Begitu masuk ke bagian lobby saya langsung tertarik dengan banyaknya mainan disana. Ada gokart mini dengan area race yang terbatas tapi jika untuk anak-anak rasanya tetap saja seru. Ada juga sudut untuk mewarnai di clay, tas atau keramik, itu loh yang seperti di mall. Area ruang tunggu juga cukup besar dan estetik. Ada juga penyewaan sepeda besar jika ingin keliling dengan naik sepeda.
Di lantai yang sama dengan lobby juga ada area yang sama untuk breakfast yang areanya tidak terlalu luas. Tidak ada sekat khusus antara lobby dan resto itu, hanya disekat dengan pot tanaman. Interiornya minimalis tapi terkesan shabby.
Tipe kamar yang kami booking hari itu adalah tipe deluxe. Luas kamarnya tidak sebesar ruangan kamar hotel kami sebelumnya. Menurut saya agak kecil ya, apalagi layout kamar mandinya kurang enak posisi pintunya, jadi terkesan sempit. Tapi so far tidur kami tetap nyaman kok disana.
Untuk fasilitas seperti kolam renang, ruang meeting, coffee shop semua ada di lantai 5 atau 6 saya agak lupa. Tipe kolam renangnya masih dengan konsep rooftop. Fasilita kolam renang ini masih masuk dalam satu kesatuan yaitu Yucca Pool & Lounge suasananya asik, kita bisa menikmati Malioboro dari atas.
Serunya lagi kolam renang disini juga disediakan pelampung untuk anak-anak. Ada juga flamingo yang bisa disewa kalau kita mau manja-manja lucu di kolam renang. Di area rooftop juga tersedia kereta mini anak untuk naik harus menggunakan voucher. Untuk harga vouchernya terus terang saya tidak bertanya lebih lanjut.
Di sisi sebelahnya ada playground mini juga untuk anak-anak bermain. Dan lagi-lagi disini ada sudut mewarnai juga. Harga mewarnai berbeda-beda sesuai dengan barang apa yang ingin kita warnai. start dari 20 ribuan, semoga harganya belum naik ya hehehe.
Review
Jujur saya penilaian saya akan Fortuna Grande Malioboro ini cukup baik. Suka dengan warna-warna interior nya yang didominasi dengan warna pastel dan warna natural. Suka banget dengan konsep hotelnya yang kids friendly. Jadi sepertinya anak-anak juga happy deh nginep disini. Lokasinya yang strategis, jadi cuma selangkah ke pusat daerah Malioboro. Tinggal keluar naik becak kalau mau diantar berkeliling.
Untuk ukuran kamarnya memang tidak terlalu besar, dan minim pemandangan tapi mungkin karena kebetulan kami tidak mendapat view ke arah jalan yah. Tapi kalau butuh pemandangan bisa ke rooftop sih, interior nya serasa lagi di Bali bukan di Jogja hehe.
So far 1 malam menginap di Fortuna Grande Malioboro cukup menyenangkan. Staff nya juga ramah. Insya Allah kalau mampir ke Jogja lagi, boleh dipertimbangkan untuk diulang menginap disini.
Duh jadi rindu liburan yah…..